Koramil 403-02 Peninjauan Gencarkan Operasi Yustisi, Bersama Empat Pilar

oleh -973 Dilihat

Kodim OKU – Dalam rangka mencegah berkembangnya wabah covid-19, Serda Yulius Babinsa Koramil 02/Peninjauan, Kodim 0403/OKU, bersama Muspika empat pilar, gelar apel gabungan operasi Yustisi Penerapan PPKM Mikro bertempat di Pos Polsek Pasar Lama, Kecamatan Baturaja Timur, Kabupaten OKU, Rabu (06/10/2021)

Apel kesiapan operasi Yustisi dipimpin Camat, Danramil dan Kapolsek Baturaja Timur yang diikuti oleh 37 orang personel gabungan terdiri dari jajaran Koramil 403-02/Peninjauan Polsek Baturaja Timur, Satpol PP, Tim Satgas se Kecamatan Baturaja Timur.

Serda Yulius menyampaikan Pada kegiatan apel Giat PPKM Mikro di wilayah Kecamatan Timur ini dengan diadakannya operasi yustisi bertujuan untuk mengurangi angka penyebaran covid-19 khususnya yang ada di wilayah Kecamatan Baturaja Timur, Kabupaten OKU.“Penerapan pembatasan masyarakat ini, Apabila ada warga yang kerumunan, maka petugas gabungan segera mengarahkan untuk kembali pulang ke rumah masing-masing dengan memberikan edukasi himbauan kepada warga masyarakat agar tetap berpedoman pada 5M sebagai bentuk upaya dalam memutus mata rantai penularan covid-19 tersebut,” ucap Babinsa. (Pendim OKU).

No More Posts Available.

No more pages to load.