Kodim OKU – Dandim 0403/OKU Letkol Inf Ferizal R, S.I.P menjadi Inspektur Upacara (Irup) peringatan HUT ke-77 TNI di Lapangan upacara Kodim 0403/OKU jalan A. Yani KM 6 Kemelak Bindung Langit, Kecamatan Baturaja Timur, Kabupaten OKU, Rabu (05/10/2022)
Dalam sambutannya Letkol Inf Ferizal menjelaskan berdasarkan hasil dari beberapa lembaga survei, TNI mendapat kepercayaan tertinggi dari masyarakat.
Itu dari hasil Survei Lembaga Indikator Politik Indonesia (IPI) tanggal 24 Juni 2022, TNI mendapatkan kepercayaan tertinggi dari publik sebesar 93,2%.
Sedangkan Hasil Survei tingkat kepercayaan masyarakat terhadap lembaga hukum versi Lembaga Survei Indonesia (LSI) tanggal 31 Agustus 2022, TNI mendapatkan tingkat kepercayaan masyarakat paling tinggi sebesar 93%.
Demikian juga hasil Lembaga Survei Centre for Strategic and International Studies (CSIS) tanggal 27 September 2022 merilis hasil survei dukungan dan kepuasan Kinerja TNI terhadap Demokrasi, sebesar 93.5%.
“Oleh karenanya, Saya menghimbau kepada seluruh Prajurit dan PNS TNI untuk selalu menjaga kepercayaan masyarakat tersebut, dengan bertindak dan berucap sesuai dengan Tugas Pokok TNI,” jelasnya Dandim.
Dandim mengatakan, hasil kepuasaan masyarakat yang cukup tinggi tersebut dapat terwujud berkat kerjasama semua pihak terutama kerjasama masyarakat.
“Berkat kerjasama, sinergitas yang baik dari semua unsur kita dapat memperoleh hasil yang baik. Terutama dalam pengabdian tertinggi ke masyarakat,” jelasnya.
Hadir dalam kegiatan ini, Pj. Bupati OKU H. Teddy Meilwansyah, Kapolres OKU AKBP Danu Agus Purnomo S.I.K, Dandodiklatpur Rindam II/Swj Letkol Inf Andri Suratman, Kajari OKU Asnath Anyatha Idatua Hutagalung, S.H, M.H, Ketua Pepabri OKU Mayor (Pur) Johani S.Ag, Kasat Pol PP OKU Agus Salim S.Sos, MM. (Pendim OKU)