OKU – Komandan Kodim 0403/OKU Letkol Arh Yusuf Winarno, S.I.P. M.Han turut menghadiri acara Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrembang) dan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten OKU Selatan Tahun Anggaran 2026, yang diselenggarakan di Ruang Serasan Seandanan, Kecamatan Muaradua, Kabupaten OKU Selatan, Senin (28/04/2025
Musrenbang RKPD merupakan agenda tahunan yang diadakan untuk merencanakan dan menyusun prioritas pembangunan yang akan dilaksanakan pada tahun mendatang, dimana bertujuan untuk mengoptimalkan penggunaan anggaran daerah guna menciptakan program-program yang pro rakyat dan berkelanjutan.
Dalam kesempatan tersebut, Dandim 0403/OKU Letkol Arh Yusuf Winarno, S.I.P, M.Han menyampaikan pentingnya peran TNI dalam mendukung pembangunan daerah, serta sinergi antara pemerintah daerah, TNI, Polri, dan seluruh masyarakat. TNI akan selalu siap membantu setiap kegiatan yang bertujuan untuk kemajuan daerah, terutama yang berdampak langsung pada kesejahteraan masyarakat, Ketahanan pangan dan peningkatan keamanan wilayah.
“Kami berharap melalui Musrenbang ini, semua perencanaan pembangunan bisa berjalan sesuai harapan dan dapat dirasakan manfaatnya oleh seluruh lapisan masyarakat,” ucap Dandim.
Dalam kegiatan tersebut peserta Musrenbang menyampaikan berbagai usulan dan masukan terkait program pembangunan yang akan dijalankan pada tahun 2026, dengan harapan agar pembangunan yang dilakukan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mendorong kemajuan Kabupaten OKU Selatan.
Dengan semangat kebersamaan dan sinergi yang terjalin antara pemerintah daerah, TNI, Polri, dan masyarakat, diharapkan Musrenbang RKPD ini dapat melahirkan rencana pembangunan yang bermanfaat dan berkelanjutan bagi Kabupaten OKU Selatan (Pendim OKU)