Babinsa Koramil 14/SS III Komsos Dengan Anggota PPL

oleh -408 Dilihat

Kodim OKU – Babinsa Koramil 14/SS III, Kodim 0403/OKU Kopda Ketut melaksanakan Komsos dengan anggota Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) membahas tentang persiapan Tanam Padi serentak di Desa Trimorejo, Kecamatan Semendawai Suku III, Kabupaten OKU Timur, Jumat (10/06/2022).

Komunikasi sosial (Komsos) merupakan suatu usaha dari aparat kewilayahan dalam melaksanakan tugasnya agar cepat, tepat dan akurat dalam mendapatkan informasi dari wilayah binaan.

Dalam kesempatan tersebut Babinsa Kopda Ketut mengatakan bahwa Komsos kali ini bersama dengan anggota PPL Kecamatan Semendawai Suku III yang membahas tentang persiapan dalam penanaman padi secara serentak di wilayah Kecamatan SS III.

“Penanaman padi secara serentak akan dilakukan di Kecamatan SS III agar lebih mudah untuk melaksanakan pendampingan dalam bidang pertanian untuk mensukseskan ketahanan pangan,” ucapnya.

Hal tersebut merupakan salah satu upaya yang dilakukan dalam mendukung program pemerintah meningkatkan Swasembada pangan di daerah wilayah binaan.

Harapannya kegiatan yang dilakukan akan dapat terlaksana dengan sukses sehingga bisa mengantarkan petani binaan untuk meningkatkan hasil panen padi ke depan dan menjadikan Kecamatan SS III menjadi sentral pertanian dalam peningkatan Ketahanan pangan daerah. (Pendim OKU)

No More Posts Available.

No more pages to load.