Babinsa Koramil 13/Lubuk Batang Kawal Pembagian BLT Desa Markisa

oleh -930 Dilihat
Listen to this article

Kodim OKU – Babinsa Koramil 13/Lubuk Batang Kodim 0403/OKU Serka Zainal Abidin kawal pembagian BLT Desa Markisa, Babinsa melakukan pendampingan dalam rangka penyerahan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa. Penyerahan bantuan itu langsung kepada warga masyarakat Desa Markisa Kecamatan Lubuk Batang, Kabupaten OKU, Jum’at (13/05/2022).

Serka Zainal Abidin menerangkan, kegiatan penyaluran Dana BLT Desa Markisa Tahap I Bulan Januari s/d maret 2022 Penyaluran Bantuan tersebut di salurkan langsung terhadap Kepala Keluarga masing-masing menerima Rp. 900.000,- per Kepala Keluarga untuk 3 bulan.

“Pembagian BLT Dana Desa tersebut di laksanakan di Kantor Desa pada warga yang layak mendapatkan bantuan dari dampak penyebaran virus corona Covid-19 dan Babinsa menghimbau untuk tetap menjaga jarak, menjaga kebersihan, mengurangi aktifitas di luar rumah jika tidak terlalu penting tidak berkerumun dan selalu menggunakan masker bagi warga setempat,” ucapnya. (Pendim OKU)

No More Posts Available.

No more pages to load.