Koramil 403-10/Banding Agung Babinsa Pelda Novianton melaksanakan gotong royong Renopasi Masjid di Desa Perean Kec Mekakau ilir

oleh -1258 Dilihat

Kodim OKU – Kegiatan karya bakti merupakan bentuk kepedulian aparat teritorial terhadap desa binaanya, serta sebagai wahana untuk menjalin silaturahmi dengan masyarakat.

Karya bakti juga menjadi wujud nyata kemanunggalan TNI dan rakyat. Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 403-10 Banding Agung. Kodim0403/OKU , Pelda Novianton.

Dalam mewujudkan kemanunggalannya dengan rakyat, Pelda Novianto bersama masyarakat bergotong royong membantu renopasi masjid di desa perean kec makakau ilir.

Masyarakat yang terlibat dalam pembangunan Masjid tersebut, terlihat semangat dan antusias, baik dari warga maupun anggota TNI khususnya Babinsa yang mendampingi.

“Ini merupakan partisipasi dari Babinsa untuk menyumbangkan tenaga dalam rangka pembangunan Masjid, juga sebagai perhatian Kodim 0403/OKU dalam memperhatikan masyarakat disekelilingya,” kata Pelda Novianton.(Pendim OKU).

No More Posts Available.

No more pages to load.