Babinsa Belitang Kerja Bhakti Bantu Pembangunan Fasilitas Mushola di Desa Binaan

oleh -169 Dilihat

OKU – Babinsa Koramil 04/Belitang Kodim 0403/OKU Serda M. Saifudin melaksanakan Kerja Bhakti bersama masyarakat Desa binaannya membangun kamar mandi Mushola Desa Sukosari Kecamatan Belitang, Kabupaten OKU Timur, Selasa (12/12/2023)

Kegiatan ini bertujuan menyediakan tempat ibadah yang representatif bagi jamaah dalam melaksanakan Shalat, Pengajian dan kegiatan keagamaan lainnya di Mushola tersebut.

Serda M. Saifudin menuturkan, Mushola merupakan tempat beribadah yang harus dibuat bersih dan dijaga keindahannya. Berkenaan dengan hal itu, maka pemeliharaan tempat wudhu, kamar mandi, instalasi air, listrik, dan keindahan fisik bangunan Mushola sangatlah penting untuk dilakukan.

“Melalui kegiatan gotong royong ini diharapkan terjalin kedekatan dan hubungan baik antara kami sebagai Babinsa dengan masyarakat dan komponen bangsa lainnya,”ujar Serda M. Saifudin

Babinsa juga menyampaikan, keikut sertaannya dalam kerja bhakti tersebut dalam rangka membantu pekerjaan warga Desa binaannya meningkatkan perbaikan dan penyempurnaan fasilitas umum.

“ini terkait upaya membantu masyarakat, serta meningkatkan kemanunggalan TNI dan rakyat,”jelasnya.

Babinsa Koramil 04/Belitang ini juga berharap kegiatan gotong royong bersama masyarakat dapat dilaksanakan secara optimal sesuai yang diharapkan dan semoga kegiatan yang bekerjasama dengan berbagai elemen masyarakat ini akan terus berlanjut dan berkesinambungan.

“Sehingga dapat memberi kontribusi positif terhadap masyarakat dan lingkungan khususnya di wilayah desa binaan,”pungkas Serda M. Saifudin (Pendim OKU)

No More Posts Available.

No more pages to load.