Dandim 0403/OKU Letkol Ferizal Hadiri Peringatan Hari Ibu Ke 94 Tahun 2022

oleh -729 Dilihat

Kodim OKU – Dandim 0403/OKU Ketkol Inf Ferizal R, S.I.P bersama Ibu Ketua Persit KCK Cabang XXXVIII Dim 0403/OKU Ny. Septiana Ferizal menghadiri Peringatan Hari Ibu ke 94 tahun 2022 di Gedung Kesenian Baturaja, Kabupaten OKU, Rabu (21/12/2022).

Hari Ibu Ke 94 Tahun yang mengusung tema ” Perempuan Berdaya, Indonesia Maju”

Dalam Sambutannya Sekda OKU Drs. H. Achmad Tarmizi, SE. MT mengucapkan, selamat Hari Ibu ke 94
Peringatan hari ibu yang selalu kita peringati, kita kepada pejuang perempuan Indonesia dari masa ke masa. Sejak kongres perempuan Indonesia perempuan Indonesia sudah sangat berperan dalam derap pembangunan di Indonesia dan menjadi tonggak perjuangan perempuan. Dari perspektif kesetaraan gender pun, perbedaan peran perempuan dan laki-laki di Indonesia bisa dianggap secara umum terlihat tidak terlalu tampak perbedaan yang sangat ekstrem, meskipun masih ditemui isu gender di berbagai bidang pembangunan.

Perempuan bergerak mengatasi kondisi ekonomi diantaranya dengan, memproduksi kebutuhan yang meningkat pada saat pandemi seperti masker, desinfektan dan alat pelindung yang melibatkan banyak orang. Perempuan juga mengambil peran penting dalam memerangi covid 19 dengan menjadi tenaga kesehatan, ilmuwan, atau peneliti , dan dapat diandalkan untuk mencegah penyebaran covid-19 yaitu, melalui keluarga.

Melalui PHI ke 94 tahun 2022 ini, saya sangat berharap bahwa perempuan-perempuan Indonesia di generasi masa kini dalam segala aktivitasnya, tidak melupakan makna dari perjuangan perempuan Indonesia di masa yang lalu, khususnya perempuan generasi milenial, ayo masa ini adalah milik kalian, mari warnai phi dengan peran dan karya nyata anda semua bagi Indonesia tercinta.

Selamat hari ibu, semoga senantiasa bermunculan Dewi Sartika Dewi Sartika baru yang siap memberikan bimbingan dan pengasuhan kepada anak bangsa dengan penuh pengabdian dan tanpa pamrih, semoga kita semua selalu dalam lindungan Tuhan YME. (Pendim OKU)

No More Posts Available.

No more pages to load.