Babinsa Koramil 13/Lubuk Batang Bersama Tiga Pilar Giat PPKM, Himbauan Dan Bagikan Masker

oleh -367 Dilihat

Kodim OKU – Upaya mencegah penyebaran Covid-19 di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 13/Lubuk Batang Kodim 0403/OKU Sertu Zainal Abidin dibantu Tiga Pilar melaksanakan Kegiatan PPKM di serta bagikan masker kepada masyarakat, Rabu (16/11/2022)

” Danramil 13/Lubuk Batang Kapten Inf Surasa mengatakan, ” dalam kegiatan PPKM hari ini, Babinsa Bersama tiga pilar juga turut memberikan sosialisasi dan Himbauan kepada para penguna jalan, baik pejalan kaki maupun pengendara/penumpang kendaraan, pedagang juga pengunjung, agar selalu menerapkan protokol kesehatan 5M dengan Memakai masker, Mencuci tangan, Menjaga jarak, Menghindari kerumunan, dan Mengurangi aktivitas keluar Rumah.” ucap Danramil.

” Tidak hanya menyampaikan himbauan prokes, Babinsa bersama Tiga Pilar juga membagikan masker gratis kepada warga yang kedapatan tidak menggunakan masker saat melintas di jalan depan SMP Negeri 1 OKU.

” Kegiatan PPKM hari ini di laksanakan di depan SMP Negeri 1 OKU Baturaja untuk memberikan arahan dan himbauan kepada Masyarakat dalam hal ini para pengguna jalan agar selalu patuhi protokol kesehatan.

Lebih lanjut Danramil menerangkan, “Bagi masyarakat yang kedapatan tidak memakai masker langsung diberi masker,” Ujar Danramil.

“Saya berharap kepada Masyarakat agar selalu terus patuhi protokol kesehatan, Agar kita terhindar dari wabah Covid-19, dan bisa hidup normal kembali,” Harapnya. (Pendim OKU)

No More Posts Available.

No more pages to load.