Kodim OKU – Bertempat di Ruang Yudha Makodim 0403/OKU telah dilaksanakan Kegiatan Upacara Penerimaan dan Pelepasan Personel Pama Kodim 0403/OKU yang akan melaksanakan pindah Satuan, Sabtu (30/07/2022).
Dalam kegiatan Upacara penerimaan dan pelepasan personel Pama Kodim 0403/OKU dihadiri Dandim 0403/ OKU Letkol Inf Ferizal R, S.I.P, Kasdim 0403/OKU Mayor Czi Agus Supriyadi, Para Perwira Staf Dim 0403/OKU Para Danramil Kodim 0403/OKU, Para Anggota Kodim 0403/ OKU, ASN Kodim 0403/OKU, Ibu Ketua Persit KCK Cabang XXXVIII Kodim 0403/OKU Ny. Septiana Ferizal serta para Pengurus Persit KCK Cabang XXXVIII Kodim 0403/OKU
Upacara penerimaan dan pelepasan personel Pama Kodim 0403/OKU, diawali dengan penghormatan pasukan dilanjutkan laporan perwira tertua kemudian dilanjutkan Penandatanganan Naskah Berita Acara Serah Terima oleh Dandim 0403/OKU serta Penandatanganan Naskah Berita Acara Pemberhentian oleh Ketua Ranting Dan Pengurus Persit KCK dan laporan resmi.
Dalam sambutannya Dandim 0403/OKU Letkol Inf Ferizal R, S.I.P mengatakan pindah satuan merupakan bentuk kehormatan dan kepercayaan yang diberikan pimpinan dalam mengemban tugas selanjutnya dalam rangka pembinaan karier personel Kodim 0403/OKU, ucap Dandim
Dandim 0403/OKU pun berharap personel yang baru agar segera menyesuaikan diri dengan satuan baru yang tentunya akan berbeda dengan satuan asal, serta mengingatkan agar tetap mempertahankan dan selalu meningkatkan loyalitas serta dedikasi terhadap tugas juga tanggung jawab.
Pergantian dan pergeseran Jabatan hal biasa, nanti berputar dari sebelumnya Perwira Staf nanti bisa berpindah ke Jabatan Danramil maupun sebaliknya.
Atas nama Komando dan Seluruh Keluarga Besar Kodim 0403/OKU ” Mengucapkan selamat jalan dan selamat bertugas di kesatuan baru kepada Kapten Infanteri Arif Nur Rohman beserta Istri, juga disertai ucapan terima kasih serta apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas jasa pengabdian dalam pelaksanaan tugas dan dedikasi serta loyalitas yang ditunjukan selama bertugas di satuan Kodim 0403/OKU. Semoga berbagai pengalaman yang telah diperoleh di satuan Kodim 0403/OKU bisa diterapkan di satuan baru, ucap Dandim 0403/OKU
Saya selaku pembina Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXVIII Kodim 0403/OKU, “Mengucapkan terima kasih atas dedikasinya pada Persit Kartika Chandra Kirana dan istri istrinya selama ini selalu mendampingi suaminya”, pungkas Letkol Inf Ferizal R, S.I.P (Pendim OKU)