Dandim OKU Letkol Inf Ferizal R, S.I.P Buka Lomba Burung Kicau.

oleh -1282 Dilihat

Kodim OKU – Sebanyak 500 peserta mengikuti lomba burung kicau Road To Dandim Cup 1 yang diselenggarakan, Minggu (24/4/2022) di Makodim 0403/OKU kemarin.

Peserta datang dari Kabupaten OKU, OKUS, OKUT, Lubuk Linggau, Muara Enim, Lahat, Tanjung Enim, Palembang, Ogan Komering Ilir (OKI), Ogan Ilir (OI), Belitang, Bandar Lampung, Way Kanan, dan Ranau.

Lomba burung kicau Road To Dandim Cup 1 memperlombakan 27 kelas dengan 10 jenis burung.

Ketua Panitia Lomba burung kicau Road To Dandim Cup 1, Kandar menjelaskan, lomba ini mendatangkan juri Reka dari BnR Indonesia dari Prabumulih yang akan mengawal juri dari awal sampai akhir.

Satu juri akan mengawal empat burung, setiap kelas lomba.

Burung yang dilombakan antara lain, murai batu, kacer, kapas tembak, cucak ijo, ciblek, konin, kenari, pleci, dan love bird.

Dandim 0403/OKU Letkol Inf Ferizal R SIP mengatakan, perlombaan Road To Dandim ini untuk menuju gelar event terbesar Dandim Cup I yang akan digelar bulan September 2022 mendatang.

Akan menggandeng tiga Kabupaten OKU Raya (OKU, OKUT dan OKUS) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) dengan tiga bupati dan tiga kapolres dalam wilayah.

Di Kesempatan itu, Letkol Inf Ferizal menyebutkan, event ini menuju ke event akbar yang pertama.

Iklan untuk Anda: Tak Disangka! Begini Karakter Asli Amanda Manopo!
Advertisement by
Event ini untuk melihat animo dari pecinta burung kicau, ternyata animo sangat tinggi ratusan peserta sudah mendaftar dan pesertanya datang dari beberapa hadiahnya Rp 1 juta berikut bonus.

Kegiatan ini terselenggara berkat kerjasama dengan beberapa BUMN seperti SMBR (Semen Baturaja) dan lainnya.

Dikatakan Dandim, apabila lomba – lomba burung kicau Road To Dandim Cup 1 maka kedepannya akan diselenggarakan lomba burung kicau Dandim Cup 1 secara rutin. (Pendim OKU)

No More Posts Available.

No more pages to load.