Melalui Komsos, Babinsa Koramil 01/Pengandonan Jaga Hubungan Baik Dengan Warga Binaan

oleh -1681 Dilihat

Kodim OKU – Dalam rangka meningkatkan silaturahmi dan hubungan kerja yang baik di wilayah binaannya, Babinsa Desa Surau Sertu Sudri Daud melaksanakan Komsos dengan warga binaan di Desa Surau, Kecamatan Muara Jaya, Kabupaten OKU. Senin (05/09/2022)

Babinsa Desa Surau Sertu Sudri Daud mengungkapkan, bahwa kegiatan Komsos tersebut bertujuan meningkatkan keamanan dan silaturahmi dengan warga
binaan akan tercipta suasana yang nyaman dan sejuk, sehingga memperlancar tugas keseharian sebagai Babinsa di wilayah.

Menurut Dandim 0403/OKU Letkol Inf Ferizal S. S.I.P mengatakan, “bahwa kegiatan komsos yang dilakukan Babinsa merupakan bentuk Kemanunggalan TNI dengan Rakyat, khususnya Babinsa kepada warga masyarakat di wilayah binaannya dengan tujuan untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan.” ungkap Dandim. (Pendim OKU)

No More Posts Available.

No more pages to load.