Himbau Kahutla, Dandim 0403/OKU Lakukan Giat Kunker ke PT. LPI (Laju Perdana Indah)

oleh -1573 Dilihat

Oku Timur – Dandim 0403/OKU, Letkol. Arh. Tan Kurniawan, S.A.P, Mi. Pol, melaksanakan kunjungan kerja ke PT. LPI (Laju Perdana Indah) di Desa Meluai Indah, Kec. Cempaka, Kab. OKU Timur. Senin,(20/07/2020).

Pada kunjungan kerja kali ini disambut oleh pihak PT.LPI yaitu, Bpk. Wahyu, Bagian Manager Kebun., Bpk. Bambang, Manager Pabrik., Bpk. Widijo, Bagian HRD., Bpk. Sumardi, Koordinator Keamanan., Bpk. Rian, Wakil dari Manager JE, Bpk. Nurjaman, Bagian Personalia.

Adapun yang mendampingi Dandim 0403/OKU dalam kunjungan kerjanya antara lain , Pasi Inteldim 0403/OKU, Kapten Inf. Surasa, Danramil 403-06/ Cpk, Kapten Inf. Robani, Danramil 403-14/SS 3, Kapten Inf. Supriono., dan Kapolsek SS.3, Iptu Johan.

Dandim 0403/OKU. Letkol Arh Tan Kurniawan, S.A.P, M.I.Pol, memberikan arahan, ” pada kesempatan ini saya sengaja meninjau ke beberapa wilayah yang salah satunya adalah areal hutan tebu produksi ini nantinya akan kita jadikan acuan pelaksanaan meninjau kesiapan kita dalam rangka kebakaran hutan dan lahan.
Kebakaran hutan dan lahan menjadi kritis karena menjadi topik secara nasional baik yang disampaikan oleh presiden republik Indonesia Bapak Joko Widodo, Gubernur sampai dengan Bupati dan seluruh perangkat wilayah daerah masing-masing.” Ujarnya

Oleh karena itu dalam rangka melaksanakan pencegahan kabut lahan, maka kita khususnya yang langsung berada di lapangan harus memang betul-betul mengecek, kemudian jangan sampai bencana kebakaran hutan sering terjadi di wilayah kita, yang paling penting itu tidak hanya berhubungan dengan kelangsungan daripada produk dari PT.LPI sendiri tetapi ini juga berkaitan dengan Citra wilayah apabila terjadi kebakaran hutan dan lahan perlu adanya pengecekan secara langsung baik personil maupun material.

Dari himbauan ini , mari kita jaga bawah kemudian ranting-ranting pohon, jangan sampai kita lengah kemudian terjadi kebakaran akhirnya kita mengeluarkan usaha atau tenaga yang lebih baik kita tekan kan di pencegahan artinya melalui patroli melalui pengawasan dari menara, hingga bisa melihat ada di mana posisi lokasi terjadi kebakaran.(Tim)

No More Posts Available.

No more pages to load.