Disela-sela Bertempur, YTP 143/TWEJ Sapa Warga dengan Baksos

oleh -1569 Dilihat

Di tengah kegiatan tempur dalam Latihan Yonif Tim Pertempuran (YTP) 143/TWEJ TA. 2020 tidak melupakan jati diri sebagai Tentara Rakyat dan Tentara Pejuang.

Meski harus fokus melaksanakan kegiatan Latihan Ancab YTP, Prajurit Yonif 143/TWEJ masih menyempatkan diri untuk menyapa rakyat dengan membagikan paket Sembako kepada warga masyarakat.

“Di sela-sela kegiatan Latihan Ancab YTP ini, kita melaksanakan Bakti sosial, dengan pembagian paket sembako kepada warga masyarakat di sekitar daerah latihan,” kata Dandim 0403/OKU, Letkol Arh Tan Kurniawan, S.AP, M.I.Pol, selaku Dansatgaster dalam
Latihan YTP Yonif 143/TWEJ, Satuan yang bermarkas di Lampung.

Kegiatan baksos ini merupakan wujud kepedulian Prajurit TNI, khususnya Satgas Ancab YTP Yonif 143/TWEJ Lampung, terhadap warga masyarakat di daerah latihan yang berada di Bukit Napo, Kelurahan Bukit Sari dan sekitarnya.

Lanjutnya, baksos seperti ini merupakan salah satu poin dari Delapan Wajib TNI, yakni “Menjadi Contoh dan Memelopori Usaha-Usaha untuk Mengatasi Kesulitan Rakyat Sekelilingnya.”

“Jadi, meski sedang fokus latihan, kami sebagai Prajurit Sapta Marga tetap memerhatikan rakyat di sekitar. Karena, Rakyat adalah ibu kandung TNI, dan TNI akan semakin kuat jika bersama Rakyat,” jelasnya.

Kegiatan baksos ini juga menjadi media pembinaan silaturhami dalam memupuk Kemanunggalan antara TNI-Rakyat yang selama ini sudah terpelihara dengan baik.

“Semoga yang kami lakukan ini bermanfaat dan akan semakin menumbuhkan kecintaan Rakyat kepada TNI, sehingga Prajurit TNI akan semakin kuat dalam melaksanakan tugas pengabdian menjaga kedaulatan bangsa dan negara,” pungkasnya.(Tim)

No More Posts Available.

No more pages to load.