Dandim 0403/OKU Mengikuti Kegiatan Tekwan (Berkotek Samo Kawan) Silahturahmi Forkominda Bersama Elemen Masyarakat

oleh -665 Dilihat

OKU Timur – Dandim 0403/OKU Letkol Arh Tan Kurniawan,S.A.P.,M.I.Pol Mengikuti kegiatan Tekwan (Berkotek Samo Kawan) Silahturahmi Forkominda Bersama Elemen Masyarakat Guna Mencegah Potensi Unjuk Rasa Anarkis di Kabupaten OKU Timur di Aula Mapolres OKU Timur jln. Lintas Sumatera Desa Kotabaru Selatan kec. Martapura kab. OKU Timur.Rabu,(14/10/2020)

Hadir dalam kegiatan Staf Ahli Bupati bid. Polhukam Drs. H. Fakhrudin, Ketua DPRD OKU Timur Beni Dapitson, Sip, Kapolres OKU Timur AKBP Dalison, Sik, MH, Kasi Intel Kejari OKU Timur Darmadi, SH, Kadisnakertrans OKU Timur Elfian Sawal, Kasat Pol PP OKU Timur Vikron Usman, Kaban Kesbangpol OKU Timur Sepala Hamdani, Tokoh – Tokoh Masyarakat Se OKU Timur, Perwakilan Ormas – Ormas Se OKU Timur, dan Perwakilan Mahasiswa Se KU Timur.

Beberapa Arahan yang disampaikan Dandim 0403/OKU dalam kegiatan ini antara lain, Berdasarkan UU No. 9 Tahun 1998 tentang kebebasan dalam menyampaikan aspirasi maka diharapkan setiap elemen masyarakat agar melaksanakan UU tersebut sebagaimana mestinya maka dalam menyampaikan aspirasi harus sesuai aturan yang berlaku, Menghimbau dan mengajak kepada seluruh elemen masyarakat untuk menjaga kondisifitas di kab. OKU Timur maka dalam penyampaian aspirasi lebih dikedepankan secara dialogis dan tidak secara anarkis dimana hal tersebut dapat merugikan kepentingan umum.

Dalam kegiatan ini Staf Ahli Bupati Mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menjaga ketentraman dan kedamaian di kab. OKU Timur dan Forkominda siap menerima setiap Aspirasi dari masyarakat dan disalurkan ke Tingkat yang lebih tinggi maka diharapkan kepada seluruh elemen masyarakat dalam penyampaian aspirasi tidak secara anarkis.

Kapolres OKU Timur juga menyampaikan arahan, Beliau sangat mendukung sikap kooperatif yang ditunjukan para serikat buruh dan Mahasiswa di Kab. OKU Timur untuk tidak melakukan aksi unjuk rasa dalam penolakan UU Cipta Kerja (Omnibuslaw) ini, walaupun terdapat banyak anggota serikat buruh di Kab. OKU Timur dan Aliansi Mahasiswa, hal ini sudah mencerminkan bahwa rekan -rekan buruh dan mahasiswa sangat mencintai daerahnya.

Kegiatan Tekwan (Berkotek Samo Kawan) Silahturahmi Forkominda bersama elemen masyarakat guna mengcegah unjuk rasa Anarkis di Kabupaten OKU Timur selesai dilaksanakan, dan Selama pelaksanaan kegiatan tsb berjalan dalam keadaan aman dan kondusif.(Tim)

No More Posts Available.

No more pages to load.