Babinsa 403-05/Buay Madang Melaksanakan Kegiatan Apel Pam Pendistribusian Logistik Pilkada dan Patroli Pam Hari Tenang.

oleh -437 Dilihat

Belitang – Anggota Babinsa 403-05/Buay Madang mengikuti kegiatan apel pengamanan pendistribusian logistik Pilkada tahun 2020 dan dilanjutkan dengan Apel Patroli pengamanan hari tenang bertempat di Lapangan KPU Kab. Oku Timur. Minggu (06/12/2020).

Pada apel ini juga diikuti oleh Dandim 0403/OKU Yang diwakili oleh Danramil wilayah Oku Timur. Ka Polres Oku Timur, ketua KPU Oku Timur, Kasat Pol PP, Para Kapolsek dan Personel yang terlibat dalam pengamanan Pilkada.

Dalam arahan pada apel ini, Kapolres menekankan terkhusus bagi personel yang terlibat Sprin PAM Pilkada agar lebih memahami tentang pelaksanaan tugas PAM, para petugas akan ditugaskan untuk mengamankan Plkada di wilayah hukum Polres Oku Timur.

Dikatakannya bahwa dalam menyamakan pola pikir dan tindakan dalam rangka pengamanan tahapan pemungutan suara pada pilkada ini guna meminimalisir setiap potensi gangguan kamtibmas yang terjadi dengan perencanaan yang matang dalam rangka mensukseskan Pilkada 2020, sehingga dapat berjalan tertib, aman, lancar dan Sejuk.

Dandim 0403/OKU Letkol Arh Tan Kurniawa, S.A.P, M.I.Pol yang di sampaikan lewat Danramil, juga mengatakan, sebagaimana diketahui bersama bahwa tahapan pemungutan suara pilkada akan dilaksanakan pada tanggal 9 Desember 2020. secara serentak diseluruh indonesia, tentunya dapat berpontensi menimbulkan berbagai kerawanan yang apabila tidak diantisipasi dan ditangani dengan baik, itu dapat menggangu keamanan, ketertiban dan kelancaran selama pelaksanaan pilkada 2020. “Pungkasnya”.

Oleh karena itu, sesuai dengan fungsi dan tugas pokok Babinsa dalam mewujudkan situasi keamanan yang kondusif, dalam pengamanan pilkada ini akan melibatkan kekuatan personel TNI bersama unsur Polri dan linmas serta instansi terkait. (Tim).

No More Posts Available.

No more pages to load.